Pengertian Portofolio



Secara etimologi, portofolio berasal dari dua kata, yaitu port (singkatan dari

report) yang berarti laporan dan folio yang berarti penuh atau lengkap. Jadi

portofolio berarti laporan lengkap segala aktivitas seseorang yang dilakukannya.

Secara umum portofolio merupakan kumpulan dokumen seseorang , kelompok,

lembaga, organisasi, perusahaan atau sejenisnya yang bertujuan untuk

mendokumentasikan perkembangan suatu proses dalam mencapai tujuan yang

telah ditetapkan.

Menurut Gronlund (1998:159) portofolio mencakup berbagai contoh

pekerjaan siswa yang tergantung pada keluasan tujuan. Apa yang harus tersurat,

tergantung pada subjek dan tujuan penggunaan portofolio. Contoh pekerjaan

siswa ini memberikan dasar bagi pertimbangan kemajuan belajarnya dan dapat

dikomunikasikan kepada siswa, orang tua serta pihak lain yang tertarik

berkepentingan.

Portofolio dapat digunakan untuk mendokumentasikan perkembangan

siswa. Karena menyadari proses belajar sangat penting untuk keberhasilan hidup,

portofolio dapat digunakan oleh siswa untuk melihat kemajuan mereka sendiri

terutama dalam hal perkembangan, sikap keterampilan dan ekspresinya terhadap

sesuatu.

Contoh pekerjaan siswa ini memberikan dasar bagi pertimbangan bagi

kemajuan belajarnya dan dapat dikomunikasikan dengan siswa, orang tua serta

pihak lain yang berkepentingan. Sehingga portofolio dapat digunakan untuk

mendokumentasikan perkembangan siswa dalam setiap kegiatan dan proses

pembelajaran. Secara umum, dalam dunia pendidikan portofolio merupakan

kumpulan hasil karya siswa atau catatan mengenai siswa yang didokumentasikan

secara baik dan teratur. Portofolio dapat berbentuk tugas-tugas yang dikerjakan

siswa, jawaban siswa atas pertanyaan guru, catatan hasil observasi guru, catatan

hasil wawancara guru dengan siswa, laporan kegiatan siswa dan karangan atau

jurnal yang dibuat siswa.

Portofolio adalah kumpulan hasil karya seorang siswa, sebagai hasil

pelaksanaan tugas kinerja, yang ditentukan oleh guru atau oleh siswa bersama

guru, sebagai bagian dari usaha mencapai tujuan belajar, atau mencapai

kompetensi yang ditentukan dalam kurikulum.

Portofolio dalam arti ini, dapat digunakan sebagai instrumen penilaian atau

salah satu komponen dari instrumen penilaian, untuk menilai kompetensi siswa,

atau menilai hasil belajar siswa. Portofolio demikian disebut juga ‘portofolio

untuk penilaian’ atau ‘portofolio penilaian’. Penilaian portofolio merupakan satu

metode penilaian berkesinambungan, dengan mengumpulkan informasi atau data

secara sistematik atas hasil pekerjaan seseorang (Pomham, 198). Aspek yang

diukur dalam penilaian portofolio adalah tiga domain perkembangan psikologi

anak yaitu kognitif, afektif dan psikomotorik.

Budimansyah, Dasim (2002) menjelaskan tentang pengertian portofolio

sebagai berikut. “Portofolio sebenarnya dapat diartikan sebagai suatu wujud

benda fisik, sebagai suatu proses sosial pedagogis, maupun sebagai adjective”.

Sebagai suatu wujud benda fisik portofolio itu adalah bundel, yakni kumpulan

atau dokumentasi hasil pekerjaan peserta didik yang disimpan pada suatu bundel.

Misalnya, hasil tes awal (pre-test), tugas-tugas, catatan anekdot, piagam

penghargaan, keterangan melaksanakan tugas terstruktur, hasil tes akhir (posttest), dan sebagainya. Sebagai suatu proses pedagogis, portofolio adalah

collection of larning experience yang terdapat di dalam pikiran peserta didik baik

yang berwujud pengetahuan (kognitif), keterampilan (skill), maupun nilai dan

sikap (afektif). Adapun sebagai suatu adjective portofolio sering kali

disandingkan dengan konsep lain, misalnya dengan konsep pembelajaran dan

penilaian. Jika disandingkan dengan konsep pembelajaran maka dikenal istilah

pembelajaran berbasis portofolio (portofolio based learning), sedangkan jika

disandingkan dengan konsep penilaian, maka dikenal istilah penilaian berbasis

portofolio (portofolio based assessment).

Portofolio biasanya merupakan karya terpilih dari seorang siswa. Tetapi

dapat juga berupa karya terpilih dari satu kelas secara keseluruhan yang bekerja

secara kooperatif membuat kebijakan untuk memecahkan masalah. Istilah “karya

terpilih” merupakan kata kunci dari portofolio. Maknanya adalah bahwa yang

harus menjadi akumulasi dari segala sesuatu yang ditemukan para siswa dari

topik mereka harus memuat bahan-bahan yang menggambarkan usaha terbaik

siswa dalam mengerjakan tugas-tugas yang diberikan kepadanya, serta mencakup

pertimbangan terbaiknya tentang bahan-bahan mana yang paling penting.Oleh

karena itu portofolio bukanlah kumpulan bahan-bahan yang asal comot dari sanasini, tidak ada relevansinya satu sama lain, ataupun bahan yang tidak

memperlihatkan signifikansi sama sekali.

Menurut Budimansyah, Dasim (2002), model penilaian berbasis portofolio

mengacu pada sejumlah prinsip dasar penilaian. Prinsip-prinsip dasar penilaian

dimaksud adalah penilaian proses dan hasil, penilaian berkala dan bersinambung,

penilaian yang adil, dan penilaian implikasi sosial belajar. Sedangkan indikator

penilaian portofolio, yaitu tes formatif dan sumatif, tugas-tugas terstruktur, catatan

perilaku harian, laporan aktivitas di luar sekolah.

1 Response to "Pengertian Portofolio"

  1. We offer the best Global Financial Service provided to the general public with the maximum satisfaction and without risks. Do not lose this chance. Join the most trusted financial institution and secure legitimate financial empowerment to add meaning to your life / business.

    Contact the firm of Dr. Mark Thomas through
    Email: ronniefinancehome247@gmail.com
    Whatsapp +91 93118 56893
    Dr. Mark Thomas
    Executive Investment
    Consultant / Mediator / Facilitator
    Sincerely,

    ReplyDelete

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel